Mahasiswa UMMI Galang Dana Untuk Korban Banjir Dan Longsor Sukabumi
Mahasiswa UMMI Galang Dana Untuk Korban Banjir Dan Longsor Sukabumi

Mahasiswa UMMI Galang Dana Untuk Korban Banjir Dan Longsor Sukabumi

  • Ditulis oleh administrator
  • pada Jumat, 11 November 2016

Sukabumi, ummi.ac.id -   Kepedulian mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI)  melalui Keluarga Mahasiswa – UMMI menggalang dana bagi para korban Banjir bandang dan longsor yang melanda tujuh kecamatan di Kabupaten Sukabumi yakni Kecamatan Cidolog, Sagaranten, Kalibunder, Cibitung, Ciemas, Cidadap dan Curugkembar yang terjadi pada Rabu (9/11/16).

Penggalangan dana oleh mahasiswa UMMI itu dilakukan di sejumlah tempat di sekitar Kampus UMMI, mulai Jumat (11/11/16) dan terus berlanjut hingga Sabtu dan beberapa hari selanjutnya.

Aksi ini diikuti oleh Keluarga Mahasiswa UMMI baik BEM UMMI, BEM Fakultas Himpunan Mahasiswa dari program studi hingga Unit Kegiatan Mahasiswa.

Bentuk bantuan yang dapat disumbangkan selain dana, juga dapat menyumbangkan sembako dan pakaian layak pakai di posko penggalangan dana di depan sekre BEM UMMI.

Selain itu dua mahasiswa UMMI dari UKM Mahasiswa Penggiat Alam UMMI (MAPALU) sedang berada di lokasi sejak kamis (10/11/16) untuk melakukan maping dan pendataan bencana.